Scroll untuk melanjutkan membaca
Resep Buncis Dadar Telur Yang Cocok Untuk Buka Puasa

Resep Buncis Dadar Telur Yang Cocok Untuk Buka Puasa


Sore Bun? apakah hari ini sudah menyiapkan hidangan untuk berbuka puasa bersama keluarga tercinta. Jika belum, kali ini ada referensi buat bunda untuk membuat lauk yang sangat simpel dan mudah banget buatnya. Rasanya yang gurih dan lezat di jamin semuanya nanti bakal ketagihan untuk tambah lagi. Buncis Dadar Telur ini juga cocok dijadikan cemilan sehabis buka, agar tetap semangat dalam menjalani ibadah puasa. Oke langsung saja bahan dan cara membuatnya seperti berikut ini:

Cara Membuat Buncis Dadar Telur Untuk Buka Puasa Yang Enak Dan Gurih



Bahan:

  • 2 siung bawang putih cincang halus 
  • 4 butir telur kocok lepas 
  • 1/4 kg lebih buncis di potong-potong kecil 


Penyedap Rasa: 

  • Sejumput garam 
  • 2 sdt kaldu jamur Lada ( kaldu jamur yang agak asin ya jadi garam di kurangin ) 




Cara Membuat:

  1. Pertama-tama bunda Tumis bawang putih berubah warna 
  2. Lalu kemudian masukkan buncis aduk-aduk sampai rata 
  3. Kemudian siram telur yg sudah dicampur penyedap rasa dan dibolak-balik jangan sampai gosong lalu diangkat
  4. Selamat mencoba!




BAGAIMANA PENDAPAT BUNDA TENTANG RESEP INI?

Posting Komentar
TULIS KOMENTAR