Scroll untuk melanjutkan membaca
Cara Membuat Pudding Lapis Warna Warni Yang Cantik Dan Indah

Cara Membuat Pudding Lapis Warna Warni Yang Cantik Dan Indah


Selamat Pagi bunda? sekarang kita telah memasuki musim kemarau yang panas dan terik matahari yang menyengat. Enakanya kalau panas-pana skayak gini kita nyiapin sesuatu yang seger-seger pastinya.

Pas banget nih, kali ini saya akan membagikan resep Pudding Warna-Warni yang enak dan cantik banget bentuknya bund. Puding yang enak rasanya dan tetnunya manis biasanya dibuat dengan bahan-bahan baku seperti susu dan telur pada umumnya.

Basanya Pudding kebanyakan rasa Karamel, Atau jenis buah-buahan, coklat, dan vanila. Tetapi kali ini saya akan membagikan Pudding yang unik dan spesial. Bahan-bahan yang di pakai juga sangat sedikit dan hasilnya tentunya sangat memuaskan. Oke langsung saja yuk bund, Resep bahan dan cara bikinnya seperti di bawah ini:

Cara Membuat Bika Ambon Yang Empuk Dan Beda Dari Yang Lain


Bahan Lapis 1:

  • 1/2 bungkus tepung agar-agar
  • 400 cc air
  • 50 gram gula 

Bahan Lapis 2: 

  • 1/2 bungkus tepung agar-agar
  • 400 cc susu cair
  • 50 gram gula

Cara Membuat : 

  1. Pertama-tama bunda masak lapisan 1 sampai benar-benar mendidih, setelah itu baru bunda ambil 100cc dan kasih pewarna. Tuangkan pada sebuah cetakan dan biarkan saja setengah beku. 
  2. Kemudian bunda masak lapisan 2 sampai benar2 mendidih,setelah itu baru ambil 100cc tuang kedalam sebuah cetakan, dan biarkan saja setengah beku. 
  3. Langkah selanjutnya bunda ulangi lagi lapisan bening dan dikasih pewarna, tuangkan pada cecetakan, begitu seterusnya hingga agar-agarnya benar-benar habis. 
  4. Apila agar-agarnya sudah mulai mengeras, bunda bisa panaskan lagi sampai mencair.
  5. Selamat mencoba ya bund! .

Posting Komentar
TULIS KOMENTAR